Pages

Blogger news

Sabtu, 03 Mei 2014

Komunitas Broadcasting

Komunitas Broadcasting SMK Muhammadiyah 8 Pakis.
SMK Muhammadiyah 8 Pakis selalu menciptakan generasi yang siap bersaing di dunia industri maupun dunia global.
karna selalu mengedepankan hard skill dan soft skilnya..



Rabu, 16 April 2014

Visi Misi



Visi
Mengemban tujuan pendidikan kejuruan dalam rangka menciptakan sumber daya manusia yang memiliki keimanan dak ketaqwaan teruji serta berakhlaqulkarimah dan memiliki intelektualitas yang tangguh yang kompetitif

Misi
-       Pengembangan sumber daya manusia melalui peningkatan kwalitas pendidikan pendidik
-       Pengembangan kurikulum muatan local berupa keterampilan dasar
-       Melakukan kerjasama dengan lembaga pemerintah/ swasta serta dunia usaha industry dan dalam maupun luar negeri
-       Melaksanakan kegiatan yang berkaitan dengan pengabdian kepada masyarakat
-       Pengembangan dan peningkatan mutu pendidikan yang menekankan pada pengembangan ketrampilan bahasa, termasuk bahasa asing.
-       Secara aktif terlibat dalam pengembangan dan peningkatan system pendidikan yang berorientasi pada peningkatan mutu di bidang IPTEK.
-       Terbentunya suasana proses belajar mengajar yang kondusif dalam rangka peningkatan mutu pembelajaran.
-       Pengembangan system informasi manajemen dan budaya kerja yang berorientasi untuk mencapai standart mutu International Organization for Standardization (ISO)
-       Pengembangan system organisasi yang dinamis disesuaikan dengan tuntutan perkembangan.
-       Peningkatan kwalitas dan kwantitas sarana-prasarana disesuaikan dengan kebutuhan perkembangan industri

Sejarah SMK Muhammadiyah 8 Pakis



5.1.       Sejarah Berdirinya SMK Muhammadiyah 8 Pakis


SMK Muhammadiyah berdiri pata tanggal 18 Juli 2001, dengan nomor NPSN 205 177 64 dan NSS 324 051 810 020. SMK Muhammadiyah 8 Pakis berawal dari gedung milik Muhammadiyah yang sudah lama tidak terpakai. Namun gedung itu sebelumnya adalah milik SMP Muhammadiyah, karna SMP Muhammadiyah sudah di pindahkan ke Tumpang, maka gedung ini pun tidak terpakai, hanya dipergunakan tempat pengajian. Lambat tahun akhirnya pengajian pun fakum dan gedung inipun mubajir. Dengan inisiatif pengurus Muhammadiyah Cabang Pakis munculah suatu pemikiran untuk mendirikan sekolah, yaitu SMK Muhammadiyah namun terkendala dalam perizinan Karna SMK Muhammadiyah mau membuka program keahlian Teknik Otomotif sedangkan dari pihak dinas pendidikan propinsi merasa bahwa program keahlian otomotif ini sudah jenuh (terlalu banyak sekolah yang membuka jurusan otomotif). Namun SMK Muhammadiyah telah menerima murid sebanyak 40 siswa, karna surat izin pendirian sekolah belum turun maka siswa angkatan pertama di ikutkan SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi. Dan akhirnya surat izin pun sudah didapat pada tahun kedua namun jurusan yang mau dibuka tidak sesuai dengan surat izin yaitu program keahliannya adalah Bodi Otomotif, sedangkan program keahlian yang mau dibuka Teknik Otomotif. Namun oleh pihak pengawas pendidikan SMK Kabupaten Malang disarankan untuk menganti pogram keahlian, akhirnya diuruslah surat izinya dan pada akhirnya surat izinpun bisa diganti dengan program keahlian teknik otomotif.